Visi & Misi Program studi

VISI KEILMUAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS

Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran bahasa Inggris yang inovatif berdasarkan teori social learning dan prinsip explicit teaching dalam menghasilkan pendidik dan edupreneur di bidang pendidikan bahasa Inggris yang mutakhir, bermutu dan berdaya saing di Asia Tenggara.

Keselarasan Visi Keilmuan Program Studi Dengan Visi UPPS dan PT

Berikut tabel keselarasan visi keilmuan program studi yang diturunkan dari visi PT dan UPPS yang akan disajikan pada tabel berikut:

Visi PTVisi UPPSVisi Keilmuan PS
Menjadi perguruan tinggi yang bermutu dan berdaya saing di Asia Tenggara dalam bidang kependidikan dan teknologi pada tahun 2042Menjadi fakultas yang bermutu dan berdaya saing di Asia Tenggara dalam bidang pendidikan ilmu sosial, bahasa, dan sastra pada tahun 2042Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran bahasa Inggris yang inovatif berdasarkan teori social learning dan prinsip explicit teaching dalam menghasilkan pendidik dan edupreneur di bidang pendidikan bahasa Inggris yang mutakhir, bermutu dan berdaya saing di Asia Tenggara

Penjabaran Visi Keilmuan Program Studi

Visi keilmuan Program Studi PBI memiliki makna:

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran bahasa Inggris yang inovatif artinya melaksanakan inovasi dalam penyelenggaran pendidikan dan pembelajaran bahasa Inggris sesuai tuntutan pembelajar abad 21 dan membekali mahasiswa dengan sikap positif, pengetahuan, keterampilan, dan profesionalisme dalam bidang pendidikan bahasa Inggris.
  2. Pendidikan dan pembelajaran bahasa Inggris berdasarkan teori social learning artinya melaksanakan pembelajaran yang mengharapkan adanya perubahan perilaku melalui observation, imitation, dan modelling dengan menciptakan lingkungan belajar kolaboratif antar mahasiswa dalam penyelesaian masalah adaptif kehidupan nyata yang berlangsung secara sosial melalui pengalaman bersama dan diskusi dengan orang lain (case-based learning, collaborative learning, team-based project, project-based learning).
  3. Pendidikan dan pembelajaran bahasa Inggris berdasarkan prinsip explicit teaching artinya pembelajaran yang mengutamakan penyampaian materi secara terstruktur dan sistematis dilakukan dengan cara yang terstruktur dan bertahap, langkah demi langkah dengan bentuk pembelajaran berupa ceramah, demonstrasi, pelatihan atau praktik, dan kerja kelompok.
  4. Menghasilkan pendidik dan edupreneur dalam bidang pendidikan bahasa Inggris artinya lulusan prodi PBI memiliki kesempatan kerja yang luas yaitu dengan menjadi pendidik atau guru bahasa Inggris dan menjadi pengusaha di bidang pendidikan bahasa Inggris seperti pemilik atau penyedia kursus bahasa Inggris, penerjemah, interpreter, penyedia layanan les BIPA, jasa penulisan dan penyuntingan, konsultan bahasa dan pembuat konten pendidikan.
  5. Mutakhir yaitu prodi PBI membekali mahasiswa dengan materi pembelajaran yang terbaru (up to date) sesuai perkembangan zaman sehingga lulusan prodi PBI akan menjadi pendidik dan edupreneur yang mengikuti perkembangan zaman.
  6. Bermutu artinya prodi PBI memberikan pembelajaran yang aktif, inovatif, kreatif, dan mencerdaskan sehingga lulusan prodi PBI akan menjadi pendidik dan edupreneur yang aktif, inovatif, kreatif, dan mencerdaskan.
  7. Berdaya saing artinya lulusan prodi PBI memiliki potensi untuk berkompetisi dengan orang lain.

TUJUAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS

Adapun tujuan Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris adalah sebagai berikut:

  1. Menghasilkan tenaga pendidik bahasa Inggris yang unggul dan profesional pada sektor formal dan non-formal.
  2. Menghasilkan penelitian dan pengabdian di bidang pendidikan bahasa Inggris yang aktual, relevan dan bermanfaat bagi lingkungan keguruan dan kependidikan bahasa Inggris dan masyarakat pengguna Bahasa Inggris.
  3. Menghasilkan lulusan yang memiliki kecakapan kewirausahaan di bidang pendidikan bahasa Inggris (edupreneurship).

STRATEGI PROGRAM STUDI

Strategi yang dilakukan untuk mencapai tujuan Program Studi adalah sebagai berikut:

  1. Meningkatkan kualitas pembelajaran dengan peningkatan tingkat pendidikan dosen dan pengembangan kompetensi dosen.
  2. Meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris mahasiswa yang diukur dengan uji kompetensi bahasa Inggris yang terstandarisasi seperti TOEFL dengan skor minimal 500.
  3. Meningkatkan jumlah publikasi karya ilmiah dan keikutsertaan mahasiswa dalam kegiatan penelitan maupun pengabdian yang relevan dengan keilmuan prodi di jurnal terakreditasi SINTA dan Scopus.
  4. Membekali mahasiswa dengan kompetensi kewirausahaan.
  5. Menjalin kerjasama dengan berbagai sekolah, lembaga pendidikan, dan kebahasaan.